Sosial

q

Cara Merawat PC atau Laptop dengan benar

Banyak sekali langkah langkah perawatan yang dilakukan guna menjaga performa dan kinerja komputer / laptop kita stabil, tidak gampang hang atau error. Ini adalah cara - cara yang biasa saya gunakan untuk menjaga dan merawat kinerja PC dan laptop yang saya punya.

Untuk komputer anda yang harus diperhatikan agar perfomance dan kinerjanya baik:
  1. Install dengan OS yang anda benar benar telah mengerti, karena dengan demikian anda akan lebih hafal dan tahu menu dan bagian - bagian dari OS tersebut . OS(Operating System)
  2. Hanya install program yang anda gunakan dan anda butuhkan. Jangan diinstal dengan program yang anda tak tidak mengerti kegunaannya dan hanya mengikuti trend, Sebab selain hanya akan membuat anda semakin bingung,  itu hanya akan memperkecil space harddisk yang anda punya.
  3. Install program yang minimum spesifikasinya sesuai dengan komputre anda, jangan memaksakan menginstall jika tidak sesuai, karena itu akan mengakibatkan komputer anda lambat, kadang hang.
  4. Pasang antivirus yang baik dan update, ini guna menjaga komputer anda dari ancaman virus. Ingat, jangan hanya terpaku pada nama antivirus itu saja, sesuaikan dengan kemampuan komputer anda, jangan dipaksakan memasang antivirus yang akan membuat komputer anda lambat.
  5. Selalu periksa kondisi dari hardware yang anda gunakan, bila anda merasa kesulitan segera bawa ke teknisi komputer jangan ditangani sendiri, karena beresiko.
  6. Lakukan perawatan terhadap system komputer anda, seperti rajin di tune up dengan tune up utility. jadi dengan begitu kita bisa mengontrol apa saja yang perlu dibenahi dari system kita.
  7. Bersihkan komputer anda secara berkala, bersihkan debu2 yang menempel pada komputer anda, bersihkan bisa memakai pembersih yang benar dan disarankan.
  8. Lakukan pemeriksaan berkala terhadap hardware yang anda pasang, ini untuk mengantisipasi ada bagian yang kendur atau baut yang lepas.
  9. Selalu menyalakan dan mematikan komputer sesuai prosedur, jangan asal tekan saja.
  10. Untuk menjaga kestabilan tegangan dan arus yang masuk ke komputer, silahkan gunakan stavolt atau juga bisa UPS.
  11. Jangan menggunakan komputer anda secara nonstop, matikan beberapa saat untuk menjaga umur hardware.
Sedangkan untuk laptop, sebagian besar sama dengan cara merawat komputer tetapi ada penambahan sedikit, diantaranya:
  1. Selalu matikan atau sleep laptop anda ketika dibawa, jangan dibawa bepergian dalam keadaan hidup atau standby, ini ditakutkan akan adanya goncangan yang bisa membuat hdd anda gak konek, sebagian kasus hdd laptop tidak konek karena telalu banyak goncangan ketika dibawa dalam keadaan hidup.
  2. Untuk menjaga supaya keyboard bersih dari debu dan puntung rokok anda, pasanglah keyboard protector pada laptop anda, begitu juga dengan LCD nya.
  3. Lepaskan adaptor listrik ketika baterai penuh,
  4. Jangan menekan coverback laptop anda, ini bisa mengakibatkan cidera pada LCD anda.
Demikian yang hanya dapat saya sharingkan pada anda, semoga bisa menjadi pertimbangan dan merawat komputer ataupun laptop anda.

Dan ini yang paling penting. Jangan suruh anak kecil ataupun orang yang tidak tahu untuk mencolokkan listrik buat komputer atau laptop anda, nanti bisa kesetrum, he he he

0 komentar:

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *